Thursday, August 11, 2016

Bekerja dengan Gairah


Bekerja, antara passion dan tuntutan. Dalam segi porsi, harusnya passion atau gairah harusnya menjadi faktor utama yang menunjang. Dan sebenarnya apa yang menjadi dasar mencari kerja, atau apa yang mempengaruhi untuk bekerja adalah diri sendiri. Dalam suatu talkshow, sang pemilik GOJEK yang terkenal, Nadim Makarim dengan mewanti-wanti kutipannya yang sempat menjadi pro dan kontra “Karir, tidak dapat dipilihkan orang tua.” Setuju atau tidak dikembalikan kepada masing-masing.

Pernahkah Guru Marah Kepadamu?

Hanya Sekedar Ilustrasi, Bukan Tokoh yang Sebenarnya

Sedang viral di media sosial ada guru yang dihajar habis-habisan oleh orang tua murid dan muridnya di salah satu sekolah di Makassar. Penyebabnya sepele, ya hanya karena murid tidak mengerjakan PR, sang guru memarahi dan mendorong (tidak jelas seperti apa kategori mendorong ini.) Lalu si murid melaporkan guru tersebut kepada orang tuanya, lalu si bapak ke sekolah dan menghabisi sang guru, si murid pun ikut-ikutan menghajar sang guru. Darah mengucur di wajah sang guru memerahkan seragam putih yang dikenakan waktu itu. Banyak simpati ditujukan kepada sang guru, dan hardikan kepada si bapak dan si murid.
Pada tulisan kali ini saya tidak membahas lebih lanjut mengenai tindakan kekerasan tersebut. Malahan saya akan membahas dosa masa lalu yang pernah saya alami disini. Jaman saya sekolah dulu, apabila ada yang dimarahi guru singkatnya si murid tidak akan berani melaporkan itu kepada orang tua, yang ada kemarahan orang tua akan ditujukan kepada kita.

Wednesday, August 10, 2016

Seberapa Sering Anda Mengecek Handphone Anda?

Aktifitas Mengecek Handphone
Aktifitas Mengecek Handphone

Menurut survei terbaru, orang Amerika mengecek HP mereka sekali setiap 6 ½ menit, atau sekitar 150 kali setiap hari. Penelitian lain telah menemukan angka yang lebih tinggi yaitu 300 kali sehari. Bagi orang-orang muda, ketergantungan mengecek HP sangat akut yaitu 53% orang berusia antara 15 dan 30 dilaporkan mereka cepat mati rasa dibandingkan kepada smartphone mereka.

Data ini menunjukkan bahwa banyak penaksiran tentang kecanduan smartphone mereka. Fakta bahwa 80 sampai 90 persen orang menggunakan ponsel mereka saat mengemudi, oleh salah satu perkiraan, menyebabkan 6.000 kematian dan US $ 9 miliar kerugian setiap tahun - adalah tanda yang jelas bahwa ada sesuatu yang salah.

Monday, August 8, 2016

Paul Pogba Memecahkan Rekor Transfer

Paul Pogba
Paul Pogba Memecahkan Rekor Transfer | sumber : juventus.com

Setelah sekian lama menunggu saga transfer Paul Pogba dari Juventus ke Manchester United (MU), akhirnya transfer tersebut resmi diumumkan melalui laman resmi Juventus. Dengan membawa tagar #MERCIPAUL juventus mengumukan rekor transfer pemain yang dipanggil Polpo tersebut.

Tidak berat bagi Juventus untuk melepas pemain berkebangsaan Perancis tersebut. Bagaimana tidak, secara bisnis ini adalah investasi paling menguntungkan. Pogba datang ke Juventus Agustus 2012 dengan status free transfer alias gratis dari MU. Kemudian Juventus membandrol Pogba lebih dari 100 juta Euro, dalam laman resmi Juventus disebutkan 105 juta Euro.

Monday, August 1, 2016

Penerus Nomor 10 Juventus

Nomor 10 di Juventus
Nomor 10 di Juventus
Megatransfer gelandang 23 tahun Prancis Paul ogba dari Juventus ke Manchester United disebut-sebut segera tuntas dalam waktu dekat (rumor). Seiring itu, maka nomor 10 Juventus yang saat ini dipakai Pogba pun akan berpindah kepemilikan. Menurut La Gazzetta dello Sport, penyerang 22 tahun Argentina Paulo Dybala lah yang bakal memakai nomor 10 Juventus setelah Pogba hengkang. Kemungkinannya pun sangat besar. Dybala saat ini memakai nomor 21, yang dahulu pernah dipakai bintang-bintang Juventus seperti Lilian Thuram, Zinedine Zidane dan Andrea Pirlo.

Dengan nomor itu, musim lalu, musim pertamanya bersama La Vecchia Signora, Dybala mengemas 23 gol dan sembilan assist dalam 46 penampilan di semua ajang. Takkan mengejutkan jika nomor keramat Juventus yang pernah identik dengan Roberto Baggio maupun Alessandro Del Piero itu nantinya diberikan kepada Dybala. Dia sangat pantas memakainya. Dybala sendiri diyakini tidak bakal menolaknya. Namun, diluar itu teka-teki megatransfer Paul Pogba masih belummenemui jawabannya. Dengan ada atau tidaknya Pogba tentu saja Juventus sudah siap menghadapinya, karena sudah memiliki gelandang-gelandang berkualitas seperti Claudio Marchisio, Sami Khedira, Sturaro, dan Miralem Pjanic.

Thursday, July 28, 2016

Selamat Datang Higuain di Juventus

Higuain menggunakan jersey nomor 9 di Juventus
Higuain menggunakan jersey nomor 9 di Juventus

Juventus resmi mengumumkan kepindahan Higuain ke Juventus melalui laman juventus.com. Juventus menyetujui klausul kontrak Higuain di Napoli, apabila keluar dari Napoli sang pembeli harus menyiapkan mahar sebesar 94.7m Euro. Laporan pada hari Selasa mengatakan CEO Juve Beppe Marotta telah bernegosiasi dengan Presiden Napoli Aurelio De Laurenti untuk membayar biaya transfer lebih dari dua kali angsuran. Itu adalah rekor baru di Serie A bagi pemain yang mencapai rekor 36 gol di liga musim lalu.
 

Cari Tahu Lokasi Pokemon dengan Aplikasi Poke Live

Poke Live Pokemon Go
Tampilan Poke Live

Siapa yang tidak mengenal game yang sedang hits saat ini Pokemon GO. Game yang menggunakan teknologi Augmented Reality (AR) ini mampu mengalihkan perhatian seseorang untuk menyusuri jalan untuk mendapatkan monster saku. Ya Pokemon berasal dari kata Pocket Monster, yang diartikan monster saku. Biasanya seorang trainer (julukan bagi pemain game Pokemon), berjalan atau berkendara (tidak disarankan) untuk berburu Pokemon. Mereka menemukannya secara tiba-tiba dan dimana saja tanpa kita sangka. Pernah rekan saya menemukannya di atas meja kerja, bahkan yang konyol lagi seekor Rattata (Pokemon berwujud tikus) muncul di atas meja makan, tentu saja semua ini berkat teknologi AR. Sebelum Pokemon GO rilis sudah ada aplikasi berbasis web yaitu PokéVision untuk menemukan pokemon, dan divisualkan oleh Ahmed Almutawa ke dalam Google Maps. Dan sekarang sudah muncul aplikasi berbasis Android yang sempurna bernama Poke Live.

Wednesday, July 27, 2016

Product Management

Product Management
Product Management

Product management adalah salah satu posisi yang ada di dalam perusahaan software atau IT. Menurut wikipedia Product management adalah fungsi siklus hidup organisasi dalam sebuah perusahaan berurusan dengan perencanaan, perkiraan, produksi, dan pemasaran produk atau produk di semua tahapan siklus produk. Demikian pula, Product Lifecycle Management (PLM) mengintegrasikan orang, data, proses dan sistem bisnis. Ya kebetulan saya berada di lingkungan tersebut. Banyak hal yang memang harus dilakukan oleh seseorang dengan role product manager (PM), nantinya akan dibahas bertahap dalam tulisan saya.

Friday, July 22, 2016

Marko Pjaca Penjualan Termahal Dinamo Zagreb ke Juventus

Marko Pjaca Juventus
Marko Pjaca - sumber : Juventus.com

Setelah melakukan tes medis di JMedical pada tanggal 21 Juli 2016 waktu setempat, Juventus segeran mengontrak Marko Pjaca. Pemain internasional berkebangsaan Kroasia ini dilego dengan harga kurang lebih 23 juta Euro. Transfer ini mengundang tanya, siapa sebenarnya Pjaca, sehebat apa dia, apa pantas dihargai sebesar itu?

Tuesday, January 5, 2016

Ada Apa dengan Yahoo Search Engine

Sudah dua hari ini aku disibukkan dengan membersihkan laptop kerja dari malware. Entah pada waktu itu aku lupa klik apa, dan langsung saja malware masuk ke dalam laptop, kemudian menyerang web browser. Saat ini aku nyaman menggunakan Google Chrome, dan tentu saja secara otomatis Google search engine menjadi defaultnya.

Monday, January 4, 2016

Harga BBM Berubah Mulai Besok

Malam ini aku ingin mengisi bensin di pom. Tapi, yang terjadi adalah antrian panjang dimana-mana. Jadi aku urungkan niat membelinya malam ini. Biarlah esok hari.
Setiba di rumah malam ini aku baca berita, bahwa terjadi perubahan harga bbm. Owh, pantas saja pom bensin ramai. Maklum masih header berita yang aku baca.
Setelah sampai aku baca detailnya, lho ternyata harganya turun. Yang jadi pertanyaan adalah harga bbm turun esok hari, tapi antreannya seperti harga bbm naik esok hari?